Iklan Billboard 970x250

Mini Map Di Construct 2 Part 1

Mini Map Di Construct 2 Part 1


Assalamuallaikum.wr.wb
Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan tutorial construct 2 yaitu mini map di construct 2 part 1, apa itu construct 2? mungkin ada yang baru mendengarnya, construct 2 ialah engine untuk membuat aplikasi atau game untuk PC, Android dan IOS , engine ini mudah sekali digunakan karena hanya drag & drop saja cocok sekali untuk orang yang tidak mengerti pemprograman.

Buka construct 2 nya pilih new ( untuk membuat project baru )



Pilih new empty project ( membuat project baru dengan lembar kosong ) lalu klik open



Pada lembar kerja kalian akan melihat ukuran layout yang masih belum teratur, atur pada layout sizenya menjadi
Lebar( width ) : 1240px
Panjang( height ) : 720px



Kalian atur juga pada window size menjadi
Lebar( width ) : 1240px
Panjang( height ) : 720px



Kalian buatlah 6 object plugin sprite dan 1 object plugin keyboard



1 object plugin sprite kalian berikanlah nama yaitu player dan kalian berikanlah behavior 8direction
Lebar ( width ) : 54px
Panjang ( height ) : 54px

2 object plugin sprite kalian berikanlah nama yaitu solid dan kalian berikanlah behavior solid
Lebar ( width ) : lebar kalian atur sesuai keinginan kalian
Panjang ( height ) : panjang kalian atur sesuai keinginan kalian

3 object plugin sprite kalian berikanlah nama yaitu wall dan kalian berikanlah behavior solid
Lebar ( width ) : lebar sesuai wall yang kalian ingin buat
Panjang ( height ) : panjang sesuai wall yang kalian ingin buat

4 object plugin sprite kalian berikanlah nama yaitu playericon
Lebar (width ) : 54px
Panjang ( height ) : 54px

5 object plugin sprite kalian berikanlah nama yaitu wallicon
Lebar ( width ) : 54px
Panjang ( height ) : 54px

Kita sudahi saja dulu tutorial kali ini, akan kita lanjutkan pada tutorial “mini map di construct 2 part 2”

semoga yang saya jelaskan diatas dapat kalian pahami.
Baca Juga
SHARE
Subscribe to get free updates

Related Posts

Post a Comment

Iklan Tengah Post